Hari selasa tepatnya tanggal 7 Juni 2011 kemarin HMJTI kedatangan tamu istimewa yaitu U.S.E ( UNIROW Software Engineering ). Kedatangan U.S.E merupakan suatu kebanggaan bagi HMJTI khususnya karena bagi HMJTI sendiri tentunya ingin menjalin hubungan silaturrahmi sesama mahasiswa Informatika khususnya dan seluruh mahasiswa di berbagai bidang pada umumnya, baik itu di Yogyakarta, Jawa bahkan seluruh Indonesia. Dan kalau bisa seluruh dunia.
Pada kunjungan U.S.E yang disambut dengan pembukaan oleh Ketua Jurusan D3 Bapak Sudarmawan dan Bapak Melwin Syafrizal selaku ketua jurusan Sistem Informasi ini membicarakan berbagai hal yang tentunya berkaitan dengan hubungan antara UNIROW dan AMIKOM selaku perguruan tinggi di Indonesia yang tentunya tidak lepas dari peranan antara hubungan dengan perguruan tinggi lainnya. Bapak Sudarmawan sendiri berharap akan terjadi hubungan timbal balik antara AMIKOM dan UNIROW ke depannya yang pada akhirnya akan menciptakan suatu hal yang dapat mengharumkan nama Indonesia di kancah dunia Internasional.
Setelah acara sambutan, rekan-rekan dari U.S.E diajak untuk jalan-jalan melihat beberapa tempat di AMIKOM dimana tempat-tempat ini merupakan gudang tempat kreasi-kreasi mahasiswa AMIKOM di tumpahkan dan di realisasikan. Tempat-tempat yang dikunjungi antara lain Lab Explorasi AMIKOM, dimana tempat ini merupakan tempat dimana mahasiswa mengexplore ide-ide mereka. Salah satu karya dari Lab Explorasi ini adalah robot yang diciptakan oleh Team Robotic AMIKOM yang pada tahun ini lolos dalam seleksi ABUROBOCON 2011 tingkat regional dan akan bertanding pada tanggal 11-12 Juni 2011 ini untuk tingkat Nasional.
Salah satu tempat yang dikunjungi oleh U.S.E lainnya yaitu stand ED ( Enterprenuer Day ) yaitu tempat dimana mahasiswa AMIKOM yang sudah memiliki usaha dan telah berpenghasilan sendiri melalui usahanya tersebut. Setelah dari ED U.S.E juga dibawa menuju Resource Center mana tempat ini merupakan tempat penyimpanan berbagai referensi yang dimiliki oleh AMIKOM yang memang diperuntukkan mahasiswa AMIKOM.
Tempat lainnya yang dikunjungi oleh U.S.E lagi adalah IC ( Innovation Center ) dimana IC ini merupakan tempat pengaturan sistem di AMIKOM seperti sistem presensi, maintenance website, monitoring sistem jaringan di AMIKOM dan lain-lain. IC juga menghasilkan beberapa karya yang telah mendapatkan penghargaan tingkat dunia.
U.S.E sendiri juga mengharapkan pada kunjugan mereka kali ini bisa menjalin hubungan yang baik dengan HMJTI dan tentunya tidak berakhir dengan begitu saja setelah berakhirnya kunjungan U.S.E ke STMIK AMIKOM Yogyakarta ( HMJTI - USE )
galeri foto :
0 komentar:
Posting Komentar